MALANG – Siswa yang memiliki kompetensi unggul tidak lepas dari peran guru yang mendampingi proses pendidikan siswa tersebut. Terkait dengan tahapan ini, Waka Humas SMK Muhammadiyah 3 Singosari (SMK Mugas), Sunarti Mariana Khunti, S.Pd, mengatakan SMK Mugas melaksanakan upgrade kompetensi guru.
Upgrade kompetensi guru tersebut dilaksanakan Jumat, 14 Maret 2025. Bentuknya kegiatan Pengarahan dan Telaah Soal Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ) Tahun 2025 oleh pengawas SMK. Saat kegiatan berlangsung di-ikuti peserta : seluruh bapak-ibu guru SMK Mugas.
Kegiatan PSAJ mendatangkan narasumber pengawas SMK Wilayah Kabupaten Malang, Dra. Sri Rahajoe, M.KPd, kegiatan berupa pemberian materi terkait bagaimana penyusunan soal yang baik, bagaimana menelaah soal, serta simulai telaah soal. dengan adanya kegiatan ini diharapkan bapak-ibu guru SMK Mugas dapat menghasilkan soal yang bermutu dan berkualitas dalam kegiatan PSAJ, dan juga dalam kediatan asesmen lainnya. (humas smk mugas/hamim)
0 Komentar