Subscribe Us

Raih Akreditasi Unggul LAMEMBA, Prodi Ekos UMM Berhasil Internasionalisasi Tri Dharma


TABLOIDMATAHATI.COM, MALANG– Sejak berdiri tahun 2013 lalu, Program Studi Prodi Ekonomi Syariah (Prodi Ekos) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM)  yang sukses menguatkan program pendidikan internasional. Hasilnya Ketua Prodi Ekos Dr. Rahmad Hakim, M.MA, menyebutkan prodi Ekos pada (19/1) meraih akreditasi Unggul dari Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA).

Menurut ustadz Rahmad –begitu Dr. Rahmad Hakim, M.MA disapa- banyak aspek yang dipersiapkan dan ditingkatkan sebelum penilaian akreditasi. Salah satu yang utama adalah internasionalisasi Tridharma Perguruan Tinggi. Misalnya pada aspek pendidikan, mereka mengadakan international visiting lecturer series, international review curriculum, maupun magang internasional yang dilakukan oleh mahasiswa.

Tim Prodi Ekonomi Syariah bersama jajaran pimpinan Fakultas Agama Islam UMM


Upaya internasionalisasi juga dilakukan dalam bidang penelitian berupa publikasi jurnal internasional bereputasi hingga invited speaker pada agenda internasional summer course. Bahkan turut berpatisipasi aktif pada kegiatan internasional conference, salah satunya adalah raihan best paper di Jepang.

Tak kalah penting, kegiatan pengabdian internasional di Malaysia dan Taiwan juga dilakukan oleh dosen Ekos guna menggapai predikat akreditasi unggul ini.

Tim Prodi Ekonomi Syariah FAI UMM


“Alhamdullillah, berkat kontribusi aktif sivitas akademika Ekos UMM, raihan akrediasi Unggul ini tidak hanya menjadi angan-angan saja. Namun benar-benar sudah menjadi kenyataan yang membanggakan,” ujar ustadz Rahmad.

Posting Komentar

0 Komentar